Gaya Hidup

6 Hotel Angker di Indonesia, Ada Penampakan Noni Belanda Hingga Kepala Leak Tanpa Badan

  • Kamis, 12 Oktober 2023 | 10:08
6 Hotel Angker di Indonesia, Ada Penampakan Noni Belanda Hingga Kepala Leak Tanpa Badan

Koranmemo.co - Di Indonesia, banyak hotel tua yang dibangun sejak zaman Belanda. Hotel-hotel ini terkenal memiliki cerita angker dari para pengunjungnya.

Kendati demikian, semua hotel angker di bawah ini masih beroperasi sampai sekarang. Cerita-cerita tentang kengerian hotel-hotel ini justru menarik minat wisatawan untuk berkunjung.

Penasaran? Berikut ini daftar 6 hotel paling angker di Indonesia yang sudah dibangun sejak zaman Belanda.

Baca Juga: Lokasi, Jam Buka dan Harga Tiket Masuk Caping Park Purwokerto, Banyak Spot Foto Instagramable

1. Hotel Niagara, Malang

Hotel angker pertama letaknya di Kabupaten Malang. Hotel Niagara ini dibangun pada tahun 1918, saat masih zaman penjajahan belanda. Menurut cerita para pengunjung, di Hotel Niagara ada 3 hantu noni Belanda berparas cantik yang muncul di lantai 3.

Ada sebuah cerita tentang rombongan turis yang menginap di Hotel Niagara untuk 5 hari. Di malam pertama, salah satu dari mereka mendengar suara aneh di sebuah ruangan.

Dia kemudian mendatangi sumber suara tersebut, dan dia melihat ada sosok noni Belanda. Keesokan harinya, turis itu mendengar suara yang sama dan mendatangi ruangan itu lagi. Sekali lagi, dia melihat ada sosok noni Belanda dengan wajah pucat dan menyeramkan di sana.

Baca Juga: Info Lokasi, Jam Buka dan Harga Tiket Masuk Small World Purwokerto, Keliling Dunia hanya di Satu Tempat Wisata

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya