Kediri

Warga Gambyok Perbaiki Jalan Rusak Secara Swadaya Karena Sering Menyebabkan Kecelakaan  

Hdi
  • Selasa, 14 Maret 2023 | 11:02
Warga Desa Gambyok perbaiki jalan rusak di desanya (ist) (Koran Memo)

 

Kediri, KORANMEMO.CO - Warga Desa Gambyok Kecamatan Grogol Kaupaten Kediri secara swadaya memperbaiki jalan rusak dan berlubang yang selama ini belum ada perbaikan.

Akibat jalan rusak, sering terjadi kecelakaan saat pengguna jalan melintas di jalan desa yang rusak dan berlubang tersebut.

Kamid Ketua Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) barat sungai mengatakan, jalan rusak di pedesaan perlu perbaikan karena setiap hari arus lalu lintas kendaraan sangat padat.

Baca Juga: Panen Raya Padi Nusantara Satu Juta Hektar di Kabupaten Jombang, Ini Pesan Bupati Mundjidah

"Tidak ingin ada kecelakaan lagi, maka perangkat desa bersama warga secara swadaya beli pasir dan semen melakukan perbaikan. Bisa jadi untuk perbaikan jalan dari pemerintah belum tiba giliranya," katanya.

Ditambahkan Kamid, jalan rusak bila tak segera ditangani berisiko besar terjadinya kecelakaan.

Karena setiap hari banyak pelajar, petani ke sawah dan pegawai melintas di jalan tersebut.

Baca Juga: Kejelasan Piutang BUMD Batu Wisata Resource Masih Menunggu Hasil Audit, Tidak Jelas Terkait Apa Saja

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya