Blitar

Kepanasan, Ratusan Peserta Upacara Sumpah Pemuda di Blitar Bertumbangan

  • Sabtu, 28 Oktober 2023 | 22:17
Petugas medis ketika mengevakuasi para pelajar yang pingsan kepanasan.


Blitar, koranmemo.co - Cuaca panas menyengat di Kabupaten Blitar membuat peserta upacara Sumpah Pemuda di Alun-Alun Kanigoro, Kabupaten Blitar kerepotan. Akibatnya ratusan peserta yang mayoritas pelajar tumbang pingsan.

Untungnya petugas medis sigap. Begitu ada pelajar yang pingsan langsung memboyong dan memberikan pertolongan. Bahkan beberapa di antaranya harus dibawa ke puskesmas terdekat guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

Pasalnya ada beberapa yang mengeluh pusing dan muntah-muntah. Maklum, upacara digelar pada pukul 08.00. Sementara para siswa ada yang belum sarapan.

Baca Juga: Trenggalek Gelar Pasar Rakyat, Mas Syah : Dorong Perekonomian Masyarakat Agar Terus Bertumbuh

"Ada sekitar 100 orang lebih ini yang tumbang kepanasan. Cuacanya memang panas," kata Sulis Suprianto, guru pendamping SMKN Sutojayan Kabupaten Blitar, Sabtu (28/10).

Dia mengakui para pelajar banyak yang belum sarapan. Perkiraannya upacara digelar cepat dan tak sampai siang. Biasanya mulai pukul 07.00 dan kelar pukul 08.00. Tetapi upacara digelar mulai pukul 09.00 dan selesai sekitar pukul 10.00. Akibatnya pelajar satu per satu ambruk dan ditandu. Selanjutnya dipinggirkan untuk diberi pertolongan.

"Pelajar menunggu mulai pukul 07.00, perkiraannya maksimal pukul 09.00, selesai tapi ternyata molor. sehingga pas puncak acara sangat panas, siswa hanya dapat snack,” imbuhnya.

Baca Juga: Lahan Seluas 1,5 Hektar di Gunung Putan Trenggalek Terbakar, Sempat Ancam Pemukiman Warga

Panitia upacara sendiri sudah mengantisipasi soal cuaca panas. Beberapa jam sebelum upacara, lapangan dibasahi menggunakan air. Itu untuk mengurangi efek cuaca panas. Meski begitu, para pelajar tetap banyak yang pingsan. Tak hanya pelajar, peserta upacara lain juga ada yang mendapatkan pertolongan.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya