Kediri

Wali Kota Kediri Imbau Masyarakat yang Belum Memiliki BPJS Segera Lapor, Dicover Lewat Prodamas

Hdi
  • Jumat, 14 April 2023 | 13:48
( Wali Kota Kediri: Masyarakat yang Belum Miliki BPJS segera Lapor (humas))

Kediri, KORANMEMO. CO - Program Pemberdayaan Masyarakat (Prodamas) dimanfaatkan untuk jaminan kesehatan (Jamkes) , Wali Kota Kediri mengimbau masyarakat yang belum miliki BPJS segera lapor.

Prodamas tak hanya digunakan untuk membangun fisik saja, namun dapat digunakan untuk jaminan kesehatan masyarakat.

Saat ini sudah 98,71 persen masyarakat Kota Kediri yang telah memiliki BPJS.

Baca Juga: Jelang Lebaran Idul Fitri Satgas Pangan Kabupaten Kediri Pastikan Ketersediaan Pangan Mencukupi 

Sehingga Kota Kediri masuk dalam Universal Health Coverage.

Hal itu diungkapkan Wali Kota Kediri saat silaturahmi di Masjid An-Nur Lingkungan Jengglik Kelurahan Tamanan, Kamis (13/4).

"Prodamas ini juga digunakan untuk membayar BPJS masyarakat. Jadi masyarakat Kota Kediri tidak perlu takut lagi datang ke fasilitas kesehatan atau rumah sakit," ujar Wal Kota Kediri.

Baca Juga: Resep Tempe Tahu Bacem Ala Chef Rudy Choirudin, Variasi Kuliner yang Enak. Menggoda Dicoba

Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar mengatakan untuk masyarakat Kota Kediri yang belum memiliki BPJS segera lapor ke RT atau kelurahan.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya