Olahraga

Pertahanan Persik Makin Kokoh, Anderson Nascimento Kembali

  • Jumat, 22 September 2023 | 21:18
Pelatih Persik Kediri Marcelo Rospide bersama Anderson Nascimento (ist)

Bekasi, koranmemo.co - Pemain belakang asing Persik Kediri Anderson Nascimento dipastikan bisa tampil saat melawan Persikabo Bogor, Sabtu (23/9). Pemain asal Brasil ini sempat absen saat melawan Persija akibat terkena akumulasi kartu.

Kembalinya Anderson Nascimento mendapat tanggapan positif dari Pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide. Ini memperkokoh lini pertahanan Persik yang tengah memburu kemenangan pada laga away melawan Persikabo.

“Kembalinya Anderson menambah pilihan di lini belakang,” ujar Marcelo Rospide, Jumat (22/9).

Baca Juga: Viral, Siswa di Trenggalek Sembunyikan Motor di Balik Tikar Dalam Kelas Untuk Hindari Razia Polisi

Berkaca dari pertandingan sebelumnya saat melawan Persija, lini pertahanan Persik sering kedodoran. Terbatasnya jumlah pemain akibat cedera juga menjadi tantangan untuk Marcelo Rospide.

Tidak bisa dipungkiri, keberadaan Anderson di Persik Kediri tidak tergantikan. Melihat data statistik musim 2023/2024 ini, dia sudah tampil dalam 10 pertandingan dari 12 pertandingan yang telah dijalani oleh Persik.

Anderson sempat absen saat melawan Dewa United setelah mengalami cedera saat melawan Arema FC. Selanjutnya pemain asal Brasil ini absen saat melawan Persija lalu, akibat akumulasi kartu.

Baca Juga: Digelontor Belasan Ton Lewat Operasi Pasar, Harga Beras di Trenggalek Turun Masuk Sepuluh Terendah di Jatim

Sejak didatangkan, Anderson menjadi pemain yang tidak tergantikan di lini belakang Persik Kediri. Baik saat masih dilatih oleh Divaldo Alves hingga kini Persik dilatih oleh Marcelo Rospide.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya