Nasional

Lika Liku Perdana Menteri Belanda Mark Rutte Akui Kemerdekaan RI Jatuh pada 17 Agustus 1945

  • Selasa, 20 Juni 2023 | 12:03
Perdana Menteri Belanda, Mark Rutte (ist)

Koranmemo.co - Indonesia sudah memproklamirkan kemerdekaannya sejak hampir 78 tahun yang lalu. Namun siapa sangka, kemerdekaan di tanggal 17 Agustus 1945 ini baru diakui oleh negara yang menjajah Indonesia paling lama, Belanda, Rabu (14/6) lalu.

Dalam sebuah debat parlemen di Belanda, Perdana Menteri Mark Rutte akhirnya mengakui Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus 1945 silam.

"Sepenuhnya dan tanpa syarat," tegasnya.

Baca Juga: Info Lowongan Kerja Wilayah Nganjuk Terbaru Juni 2023, Jangan Sampai Kelewatan!

Mengapa baru sekarang?

Seperti yang diketahui, Belanda menjajah Indonesia selama kurang lebih 3,5 abad atau 350 tahun. Saat Perang Dunia ke-2 meletus, Indonesia sempat jatuh ke tangan Jepang selama kurang lebih 3,5 tahun.

Kekalahan Jepang atas Sekutu di tahun 1945, membuat Jepang harus "mengembalikan" tanah jajahan mereka, termasuk Indonesia, kepada Belanda. Saat kekosongan kekuasaan itu lah, Indonesia dengan diwakili oleh Soekarno-Hatta memproklamirkan kemerdekaannya di tanggal 17 Agustus 1945.

Akan tetapi, perjuangan tidak selesai sampai di situ. Perang mempertahankan kemerdekaan terus terjadi karena Belanda ingin kembali berkuasa di Indonesia.

Baca Juga: Siapkan Berkas! Cek Lowongan Kerja Wilayah Nganjuk dan Sekitarnya Terbaru Juni 2023

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya